Selasa, 07 November 2023

 


Kesehatan gigi pada anak anak sangatlah penting untuk selalu dijaga dan dirawa sedini mungkin. Menjaga kesehatan gigi dan mulut sejak dini sangat penting untuk anak-anak, karena kesehatan gigi merupakan faktor penting dalam pertumbuhan dan perkembangan anak itu sendiri. 


Email gigi anak sangat rentan terhadap kerusakan karena tidak sekuat email pada gigi dewasa, sakit gigi bisa terjadi karena adanya pembusukan gigi atau cedera. Semakin besarnya tekanan didalam gigi dapat mendorong pulpa melalui ujung akar, keadaan ini bisa melukai tulang rahang dan jaringan sekitar gigi


Menjaga kesehatan gigi dan mulut merupakan kebiasaan yang sudah harus diajarkan sejak kecil. Mengajarkan anak tentang menjaga kesehatan gigi sejak kecil dapat membawa kebiasaan baik tersebut untuk kedepannya


Kesadaran anak-anak untuk menyikat gigi masih rendah, oleh karena itu dalam menjaga kesehatan gigi anak diperlukan peran aktif dari orang tua.

Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan gigi anak yaitu :

1.      Memberitahu anak tentang pentingnya kesehatan gigi dan mulut

2.      Mengajarkan anak acar menyikat gigi yang baik dan benar

3.      Membimbing dan selalu menemani anak ketika menyikat gigi

4.      Menyikat gigi minimal 2 kali sehari sesudah makan dan sebelum tidur

5.      Selalu mengajak anak untuk memeriksakan gigi ke dokter gigi minimal 6 bulan sekali

6.      Hindari kebiasaan memberikan minum susu atau minuman manis pada anak menjelang tidur menggunakan dot karena akan menyebabkan gigi berlubang


Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Kesehatan Gigi - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -